Keberadaan Hewan Langka Terancam Lagi, Kini Burung Enggang Yang Diburu


Burung Enggang (rangkong) yang memiliki nama latin Buceros Rhinoceros memiliki habitat di Kalimantan. 

Burung tersebut dianggap sebagai Panglima Burung oleh masyarakat Dayak.
Oleh karena itu, burung Enggang dijadikan lambang provinsi Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah.
Burung Enggang ini merupakan salah satu burung yang lindungi di Indonesia, ancaman burung rangkong (enggang) ini dikatakan sama beratnya seperti kepunahan terhadap Gajah.(source:: BBC.com)
Rangkong gading yang terkenal karena suara panggilannya yang mirip seperti bunyi ketawa terkekeh adalah spesies rangkong terbesar di Asia dan ditemukan di hutan tropis Indonesia, Thailand, Malaysia dan Myanmar, maka dari itu mari kita jaga dan lindungi kelestariannya, karena faktor paling besar kepunahan hewan tersebut sendiri berasal dari manusia, seperti yang dikabarkan oleh website Tribun Solo 6 Apr. 2017
Dikatakan bahwa :
"Kali ini, seorang pria pemilik akun instagram @raffi_11rdr yang melakukannya.

Pekan lalu, ia memamerkan foto dirinya usai mendapatkan hewan buruannya di hutan.
Ia mengunggah foto dirinya yang sedang memegang burung Enggang.
Burung tersebut memiliki bulu berwarna hitam dan berparuh besar.
"M"f kan aku burung kami juga butuh makan...#hidup_di_hutan_asik #berburu #memancing," demikian caption yang ia tulis."

Sangat miris dan disayangkan sekali bahwa hewan yang seharusnya kita lindungi malah jadi bahan buruan bagi beberapa pihak yang tidak mengidahkan aturan dan existensi hewan tersebut.
Bahkan Bbc.com pun menyebutkan bahwa "Pada 2013, diperkirakan bahwa sekitar 500 burung dibunuh tiap bulannya di Kalimantan Barat untuk diambil culanya"
Jadi apakah kita akan membiarkan semua ini terus berlangsung, hingga punahnya hewan langka ini??? Saya harap siapa pun yang membaca tulisan ini akan lebih perduli terhadap hewan hewan langka yang ada di indonesia.

Sumber :: tribun solo, bbc.com
Baca juga :

Baca lebih banyak artikel menarit tentang burung dan hewab langka lainnya di Aplikasi ini khusus pengguna android.

Load disqus comments

0 comments